Other Sports

Alami Kecelakaan Mengerikan di Nigeria, Anthony Joshua Terhindar dari Maut

Petinju asal Inggris, Anthony Joshua. (Grafis: Hendy Andika/Skor.id)
Petinju asal Inggris, Anthony Joshua. (Grafis: Hendy Andika/Skor.id)

SKOR.id - Kabar mengejutkan datang dari petinju asal Inggris, Anthony Joshua. Menyusul, dirinya yang mengalami kecelakaan mobil mengerikan di Nigeria, yang berujung merenggut nyawa dua sahabat dekatnya.

Juara dunia kelas berat dua kali itu berada di dalam sebuah mobil Lexus hitam yang menabrak truk yang sedang berhenti di Jalan Tol Lagos–Ibadan, wilayah Makun, Nigeria. Dua teman lamanya, Sina Ghami dan Kevin Latif Ayodele, dipastikan meninggal dunia dalam insiden tersebut, sementara dua penumpang lain secara ajaib selamat.

Joshua segera dilarikan ke Duchess International Hospital di Lagos, yang dikenal sebagai rumah sakit swasta terbaik di Nigeria selama dua tahun terakhir. Dikutip dari Daily Mail, pihak kepolisian setempat mengatakan bahwa kondisi Joshua “stabil” dan hanya mengalami luka ringan, meski ada kekhawatiran bahwa cedera yang dialaminya bisa lebih serius dari yang dipublikasikan.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Sumber internal menyebutkan bahwa Joshua kemungkinan akan tetap dirawat selama beberapa hari ke depan untuk pemulihan lebih lanjut.

Penyelidikan polisi memastikan kecelakaan terjadi akibat pecah ban, yang menyebabkan mobil Lexus yang ditumpangi Joshua kehilangan kendali. Menurut laporan The Telegraph, polisi lalu lintas menduga kendaraan tersebut melaju melebihi batas kecepatan 50 mil per jam dan kehilangan kendali saat mencoba menyalip di ruas jalan yang dikenal sebagai salah satu jalur paling berbahaya di Nigeria.

Komandan Korps Penegakan dan Kepatuhan Lalu Lintas Nigeria (TRACE), Babatunde Akinbiyi, menyatakan bahwa kendaraan tersebut mengalami pecah ban akibat kecepatan berlebih.

“Itu adalah konvoi dua kendaraan, sebuah SUV Lexus dan SUV Pajero. Joshua duduk di belakang sopir, dengan satu orang di sebelahnya. Ada juga satu penumpang di kursi depan, jadi total ada empat orang di Lexus yang mengalami kecelakaan. Tim pengamanan berada di kendaraan belakang. Kami para saksi langsung berusaha menolong dan menghentikan kendaraan lain. Beberapa menit kemudian, petugas Federal Road Safety Corps tiba di lokasi,” ucap seorang saksi mata dikutip dari surat kabar Punch.

Rekaman di lokasi kejadian memperlihatkan Joshua meringis kesakitan saat dievakuasi dari mobil yang ringsek ke dalam mobil polisi.

Presiden Nigeria mengungkapkan bahwa ibu Joshua, Yeta Odusanya, langsung datang ke rumah sakit setelah mendapat kabar tentang kecelakaan tersebut.

Rumah sakit tempat Joshua dirawat memiliki fasilitas mewah bernama Harley Street Practice di lantai enam, yang menyediakan Duchess Royal Suites untuk pasien VIP. Pasien mendapat perawatan pribadi 24 jam, akses langsung ke tenaga medis dan staf perhotelan, serta layanan makanan premium sesuai permintaan. Paket dasar kamar suite tersebut dibanderol mulai dari £2.000 (sekitar Rp44,9 juta).

Perwakilan Joshua mengeluarkan pernyataan resmi pada Senin (29/12/2025) malam waktu setempat, yang mengonfirmasi meninggalnya dua anggota tim sekaligus sahabat dekat sang petinju.

“Dengan duka yang sangat mendalam, kami mengonfirmasi bahwa setelah kecelakaan lalu lintas di Lagos hari ini, Sina Ghami dan Kevin ‘Lateef’ Ayodele telah meninggal dunia,” bunyi pernyataan tersebut.

“Keduanya adalah sahabat dekat dan bagian penting dari tim Anthony. Kami mohon agar keluarga diberikan ruang dan privasi untuk menghadapi masa duka yang sangat berat ini. Anthony mengalami cedera dan saat ini dirawat di rumah sakit dalam kondisi stabil dan masih dalam pengawasan. Tidak ada informasi lanjutan yang akan disampaikan saat ini,” tambahnya.

Rival lama Joshua, Tyson Fury, turut menyampaikan belasungkawa melalui Instagram.

“Ini sangat menyedihkan. Semoga Tuhan memberikan mereka tempat terbaik di surga,” tulis Fury.

Kecelakaan tersebut terjadi sekitar tengah hari waktu setempat, hanya 10 hari setelah Joshua mengalahkan Jake Paul di Miami. Seperti dilaporkan Daily Mail, Joshua tengah mengunjungi keluarganya di Nigeria selama liburan satu minggu, sebelum kembali berlatih untuk pertarungan berikutnya pada akhir Maret, yang kemungkinan akan berlangsung di Arab Saudi melawan petarung kickboxing Rico Verhoeven, sebelum duel besar melawan Tyson Fury yang direncanakan pada September atau Oktober 2026.

Meski kondisi pastinya belum diungkapkan secara rinci, kecil kemungkinan Joshua bisa segera kembali naik ring. Selain cedera fisik, ia juga harus menghadapi trauma psikologis akibat kecelakaan yang merenggut nyawa dua orang dalam kendaraan yang sama.

Sumber: Daily Mail

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image