World

6 Pelajaran yang Didapat Man City di Piala Dunia Antarklub 2025

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, kembali memimpin timnya di Liga Inggris. (Dede Sopatal Mauladi/Skor.id). (Dede Sopatal Mauladi/Skor.id)

SKOR.id - Ada beberapa pelajaran yang didapat Manchester City usai tersingkir dini dari Piala Dunia Antarklub 2025.

Manchester City tersingkir dini dari Piala Dunia Antarklub 2025 usai tumbang di babak 16 besar.

Berhadapan dengan wakil Asia dari Arab Saudi, Al-Hilal, laga sempat imbang 2-2 pada waktu normal.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Di babak tambahan, meski Man City mencetak satu gol, Al-Hilal mampu mengemas dua gol dan memenangi laga.

Apa saja pelajaran yang bisa didapat Man City dari keikutsertaan mereka di Piala Dunia Antarklub 2025?

1. Di lini tengah dan serang, Tijjani Reijnders memberikan warna baru dan akan jadi pemain penting musim ini.

Energi dan semangat bermain yang sebelumnya sempat terlihat menghilang kini kembali dengan kehadiran Tijjani Reijnders.

Sedangkan Rayan Cherki yang mencetak gol serta assist di Piala Dunia Antarklub menunjukkan dia siap bersaing mendapatkan tempat utama.

2. Akan tetapi, hal berbeda terjadi di lini belakang. Kemampuan Rayan Ait-Nouri saat menyerang tak diragukan, tetapi ia kerap kecolongan saat lawan melakukan serangan dari wilayahnya.

Matheus Nunes yang jadi bek kanan dadakan meski aslinya gelandang juga menunjukkan Man City butuh bek kanan baru.

Di jantung pertahanan, dua bek tengah Man City tampak kelimpungan saat melawan Al-Hilal yang memiliki penyerang-penyerang super cepat.

3. Meski kelelahan, Man City juga mendapat ganjaran dengan gelontoran uang di Piala Dunia Antarklub.

Total, Man City mendapat 37,8 juta poundsterling, hasil dari keikutsertaan, memenangi semua laga babak grup, dan lolos ke 16 besar.

4. Kini, mungkin saatnya Man City istirahat sebelum musim baru.

Musim lalu mereka bermain 61 kali di semua ajang, terbanyak sejak Pep Guardiola jadi pelatih tahun 2016 lalu.

Di Eropa musim lalu, jumlah pertandingan Man City hanya kalah dari Real Madrid (65 laga), Inter Milan (63), dan PSG (62).

5. Terlalu banyak pertandingan artinya pemain juga bisa terlalu lelah.

Ada empat pemain mereka yang bermain lebih dari 100 kali dalam dua musim terakhir.

Mereka adalah Tijjani Reijnders (107), Ilkay Gundogan (105), Phil Foden (102), dan Bernardo Silva (101).

Apalagi keempatnya juga pemain utama negara mereka di Euro 2024 lalu. Istirahat sepertinya sangat diperlukan untuk mereka.

Musim lalu Reijnders bermain 4.861 menit, terbanyak ketiga di seantero Eropa.

6. Man City kini mengakhiri musim setelah 325 hari, yang dimulai saat laga Community Shield lawan Manchester United, 10 Agustus 2024.

Kini, mereka akan rehat empat pekan sebelum memulai latihan pramusim.

Belum jelas apakah akan ada waktu untuk melakukan laga pemanasan sebelum musim dimulai.

Man City akan bertandang ke markas Wolverhampton Wanderers pada 16 Agustus 2025.


Sumber: skor.id

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image